Home » , » Resep Kue Putri Salju yang Manis dan Unyu-unyu

Resep Kue Putri Salju yang Manis dan Unyu-unyu

Written By Unknown on Selasa, 22 September 2015 | 5:32 PM

Salah satu kue kering yang menjadi primadona saat lebaran adalah kue Putri Salju. Cita rasanya yang gurih dan manis menjadi faktor utama mengapa kue ini disukai banyak orang. Pemakaian kacang mete dalam pengolahan kue ini, semakin memperkaya rasa dari kue ini sendiri. Kue ini memiliki tekstur nan lembut di mulut.

Mengapa dinamakan kue Putri Salju? Karena kue ini memiliki bentuk bulan sabit nan kecil dengan taburan gula bubuk diseluruh permukaannya yang seolah-olah seperti terselimuti salju. Tak hanya enak di lidah, ternyata cara membuat kue Putri Salju ini mudah. Bahan-bahan yang dipergunakan pun relatif sedikit dan dapat anda beli di pasar tradisional maupun supermarket.

Kue ini pun tak hanya cocok untuk disuguhkan di hari lebaran, tetapi juga klop sebagai teman minum teh di sore hari sambil bercengkrama bersama keluarga.

Jika anda berkeinginan belajar membuat kue lebaran atau kue kering, penulis rasa kue inilah yang pas untuk dicoba sebagai permulaan belajar bagi para pemula.

Kunci dari kesuksesan pembuatan kue Putri Salju ini adalah pada tahap pengocokan dan pemanggangan. Jadi anda perlu super hati-hati dan teliti, agar kue yang dihasilkan mempunyai tekstur yang lembut tetapi matang sempurna. Jika anda gagal pada percobaan pertama itu wajar-wajar saja, karena anda baru pemula. Jangan sedih dan coba ulangi lagi.

Berikut resep Kue Putri Salju. Semoga berhasil!


A) Bahan
  • Terigu ( 500 gram )
  • Mentega ( 500 gram )
  • Kacang mete ( 400 gram )
  • Gula halus ( 200 gram )
  • Gula bubuk ( 150 gram )
  • Margarin secukupnya

B) Alat
  • Mixer
  • Talenan kayu besar
  • Loyang Baking
  • Loyang biasa
  • Kertas roti
  • Kue khusus kue
  • Penggiling adonan kayu
  • Cetakan kecil kue bentuk bulan sabit.

C) Cara Membuat
  • Pertama-tama panggang kacang mete, kemudian angkat dan dinginkan sebentar. Lalu haluskan hingga benar-benar halus. Sisihkan.
  • Masukan mentega dan gula halus ke dalam baskom, lalu kocok dengan mixer hingga tercampur merata. Matikan mixer.
  • Selanjutnya tambahkan tepung terigu dan kacang mete ke dalamnya, lalu aduk merata. Uleni hingga kalis dan buat seperti bulatan besar.
  • Tutup baskom adonan dengan plastik, dan masukan ke dalam kulkas selama 30 menit.
  • Setelah 30 menit, keluarkan baskom dari kulkas. Buka plastiknya dan uleni sejenak.
  • Hamparkan pada talenan kayu besar, dan giling adonan hingga tebalnya kurang lebih 1 cm.
  • Kemudian cetak dengan cetakan bulan sabit. Jika anda tidak mempunyai cetakan ini, anda dapat menggunakan tangan untuk membuat bentuk adonan menjadi bulan sabit kecil.
  • Letakan kertas roti di dalam loyang panggang, lalu olesi dengan sedikit margarin.
  • Susun semua adonan yang telah dicetak tadi ke dalam loyang panggang.
  • Masukan dalam oven, dalan panggang dengan suhu 150° Celcius dan waktu kurang lebih 20 menit atau sampai matang. ( Selalu amati kue pada saat proses pemanganggan ).
  • Selalu perhatikan kue ketika proses pemanggangan.
  • Ketika kue sudah benar-benar matang, keluarkan dari oven.
  • Tuangkan gula bubuk ke loyang biasa. Tak perlu didinginkan langsung letakan kue ke gula bubuk dan guling-gulingkan hingga terbaluri gula seluruhnya.
  • Dinginkan kue, lalu masukan ke dalam topless kedap udara.