Home » , » Resep Kue Kering Selai Kacang Simple dan Enak

Resep Kue Kering Selai Kacang Simple dan Enak

Written By Unknown on Rabu, 11 November 2015 | 1:30 AM

Beberapa artikel kue2manis sudah membahas tentang beragam jenis dan cara membuat kue kering, yang dapat disajikan untuk beragam acara dan kesempatan. Dan untuk menambah koleksi resep kue kering anda, dengan senang hati penulis akan membahas lagi tentang resep kue kering, yang tentunya anda akan suka.

Resep kue kering kita kali ini adalah resep Kue Kering Selai Kacang. Kue kering yang satu ini memiliki rasa nan manis dan gurih, karena menggunakan selai kacangsebagai bahan utamanya. Tak hanya enak, ternyata kue ini cukup mudah untuk dibuat, terutama bagi anda yang masih baru dalam dunia baking. Bahan-bahan untuk kue ini sangat simple dan mudah untuk anda dapatkan di toko bahan kue maupun mini market.

Kue ini juga dapat menjadi pilihan bagi anda yang suka dengan rasa kue kering yang light namun tetap asik di mulut. Kue ini juga cocok untuk camilan anak-anak atau teman nonton tv bersama sanak family. Namun hati-hati ya untuk beberapa orang yang mempunyai alergi terhadap kacang, diharap untuk tidak mengkonsumsi kue ini, karena bahan utama kue ini adalah selai kacang.

Meskipun nampak simple bahan dan cara pembuatannya, namun anda tak boleh lengah ya dengan proses pemanggangannya, ini ditujukan agar kue yang dihasilkan mempunyai tekstur dan rasa seperti yang anda harapkan. Seseru apa dan semudah apa sih cara membuat Kue Kering Selai Kacang ini? Yuk simak seksama resepya di bawah ini.


cara membuat kue kering, resep kue kering

A) Bahan
  • Selai kacang (65 gram )
  • Tepung terigu ( 125 gram )
  • Gula halus ( 50 gram )
  • Susu bubuk ( 1 sendok teh )
  • Mentega ( 1 sendok makan )
  • Minyak goreng ( 50 ml )

B) Alat-alat
  • Mixer
  • Oven
  • Loyang baking
  • Kertas roti
  • Cetakan kue kecil bentuk bunga
  • Kua kue
  • Ayakan tepung
  • Penggiling roti

C) Cara Membuat
  • Pertama-tama tuang selai kacang ke dalam baskom mixer, tambahkan susu bubuk, gula halus, mentega dan minyak goreng. Aduk dengan mixer ( gunakan kecepatan sedang ). Aduk hingga merata.
  • Selanjutnya, kecilkan kecepatan mixer, lalu tambahkan tepung terigu ke dalam adonan secara perlahan ( sambil diayak ). Aduk merata.
  • Setelah adonan tercampur merata, matikan mixer. Uleni adonan sesaat. Bentuk menjadi bulatan besar.
  • Kemudian taruh bulatan adonan tadi di atas talenan besar, dan giling menggunakan penggiling hingga ketebalannya mencapai 1 cm. ( Taburi talenan dengan sedikit tepung agar adonan tidak menempel saat digiling ).
  • Lapisi loyang baking dengan kertas roti, dan olesi kertas dengan sedikit mentega menggunakan kuas kue.
  • Cetak adonan tadi dengan cetakan kue, lalu susun di atas loyang baking.
  • Panaskan oven terlebih dahulu dengan suhu 150° Celcius, jika oven sudah panas dan siap, segera masukan loyang baking dan panggang adonan hingga matang. ( Selalu awasi kue ketika proses pemanggangang).
  • Setelah kue matang, segera keluarkan dari oven, dan dinginkan.
  • Setelah kue dingin, susun dalam topless bersih.